Sunday, 29 March 2009

Peningkatan Kompetensi Guru di SMP Negeri 1 SUngai Lilin

Guru merupakan tonggak keberhasilan pendidikan. Untuk itu pemerintah melalui Undang undang Guru dan Dosen berusaha untuk meningkatkan kualitas Guru dan Dosen di Indonesia. Setelah di launchingnya kebijakan "Sertifikasi Guru"' maka ada titik harapan cerah untuk peningkatan mutu pendidikan di Indonesia. Namun,apakah benar guru di Indonesia siap menjadi tenaga yang profesional ??? Sesuatu dikatakan profesional adalah jika Sesuatu itu memiliki kompetensi dan keahlian khusus yang tidak dimiliki oleh orang yang bukan pemegang profesi itu. Dalam rangka meningkatkan kompetensi itu, maka SMP Negeri 1 SUngai Lilin mengadakan. Pelatihan Peningkatan Kompetensi Guru. Pada kegiatan ini, Selain pembuatan perangkat pembelajaran, guru dituntut untuk melakukan Action Research (Penelitian Tindakan Kelas). Selain itu, guru juga harus sharing pengalaman yakni melalui lesson studi mini. Namun yang lebih penting lagi, adalah bagaimana seorang guru memiliki komitmen yang tinggi untuk berubah menjadi profesional. Wahai Guru Indonesia, Mari kita berusaha dinamis,inovatif, dan kreatif untuk mewujudkan Pendidikan Indonesia yang Bermutu.

No comments:

Post a Comment

mohon komentar anda

Perlombaan Inovasi Pembelajaran (Inobel) Guru Tingkat Nasional oleh Dirjen GTK Kemdikbud

Salah satu perlombaan guru tingkat nasional yang paling bergengsi bagi guru se Indonesia adalah Lomba Inobel. Perlombaan ini merupa...